HMPS PENDIDIKAN KIMIA: SIANIDA V MEWADAHI EKSPRESI KREASI SISWA DAN MAHASISWA HINGGA TINGKAT NASIONAL

Sabtu, 4 Juni 2022 Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan perlombaan tahunan. Kegiatan ini meliputi dua lomba yakni lomba  video kreasi tingkat nasional dan vocal solo tingkat provinsi, yang di adakan di Palembang Square Mall. Hadir dalam kegiatan ini dosen-dosen Pendidikan Kimia dan mahasiswa, peserta, serta dewan juri. Acara secara resmi dibuka oleh ibu Dr. Indah Wigati, M. Pd. I. selaku Kepala Prodi Pendidikan Kimia. Rangkaian kegiatan ini terangkum dalam acara Sianida V.

 

Lomba Video Kreasi dan Vocal Solo ini telah dibuka pendaftaran sejak 1 Mei hingga 1 Juni 2022, sejak awal kegiatan lomba-lomba ini di dukung oleh para dosen pendidikan kimia. Lomba Video Kreasi Tingkat Nasional mengambil tema “Kimia Di Sekitar Kita” peserta mengupload video kreasi nya melalui reels instagram dengan menggunakan hashtag SianidaVCeoUinRf. Lomba video kreasi ini diadakan untuk membuat Sianida V ini dikenal dan mengangkat HMPS Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah secara nasional. Lomba video kreasi adalah lomba yang  pertama kali diadakan oleh kepengurusan HMPS Pendidikan Kimia tahun ini, ada 20 Peserta yang mengikuti lomba video kreasi tingkat nasional ini dari berbagai daerah yang ada di Indonesia, terdiri dari Palembang, Pangkep Sulawesi selatan, Jakarta, Lubuk Linggau Sumsel, Karang Asem Bali, Merapi Barat Sumsel, Musi Banyuasin, Tanjung Pandan, Belitung, Purwakarta Jawa Barat, Ogan Ilir Sumsel, Kepulauan Bangka Belitung dan Maluku. Juri dari lomba video kreasi ini mengundang bapak Bayu Dwi Nurwicaksono, M. Pd. Beliau merupakan dosen Politeknik Negeri Media Kreatif Jakarta dan Ibu Hidayati, M. Pd. Beliau merupakan dosen Pendidikan Kimia di UIN Raden Fatah. Untuk pemenang dari lomba video kreasi yaitu juara I oleh Rizki Ananda dan Muhammad Fajri asal Tanjung Pandan, Belitung dengan point 181, Juara II oleh Afifah Indra Utami asal Banjarmasin dengan point 180 dan juara III oleh Fatimah Azzahra, Nasya Nur Ariska , Rohi Febri Ahmad Fajri asal Palembang dengan point 172.

Untuk lomba vocal solo tingkat Sumatera Selatan di ikuti oleh 20 peserta dari berbagai daerah yang ada di Sumatera Selatan dan mewakili sekolah masing-masing peserta seperti MAN 2 Palembang, Universitas Sriwijaya, Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Palembang, SMA Methodist 1 Palembang dan Universitas Tridinanti Palembang.Lomba ini memiliki banyak antusias oleh para peserta lomba, lomba vocal solo merupakan puncak dari acara Sianida V ini. Juri yang di undang untuk menilai penampilan vocal solo menghadirkan Agung Dwi Rizky, S. Pd. Merupakan 15 Besar KDI 2015 mewakili Sumatera Selatan. Juri yang kedua M. Agung Wibowo, M.Pd. beliau merupakan Bujang Gadis Palembang 2018 juri yang ketiga Ahmad Humaidi, S. Pd. Beliau merupakan Seniman dan Owner S3C Management. Pemenang dari lomba vocal solo ini langsung diumumkan ketika sore hari setelah seluruh penampilan peserta selesai. Juara I dimenangkan oleh Maharani asal SMK Bina Jaya Palembang, Juara II diraih olehPutri Melda Samosir asal Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi dam Juara III diraih oleh Ratih Kurnia Putri asal Umum.

 

Kegiatan Semarak Milad Pendidikan Kimia ini didukung oleh pihak Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan serta di sponsori oleh banyak pihak, terutama pihak Palembang Square Mall yang telah memberikan tempat untuk menyelenggarakan acara, lalu Kedai Buble Farhan yang telah mensponsori kegiatan kami dan juga para media partner Ikahimki Wilayah 1, Sumsel Update dan UINRFInfo. “Terimakasih banyak untuk kepada seluruh pihak yang sudah memberikan dukungan pada acara kami” Ujar Kepala Prodi Pendidikan Kimia ibu Dr. Indah Wigati, M. Pd. I.

 

Dengan adanya kegiatan ini, semoga menjadi wadah untuk mengembangkan potensi diri, mengangkat nama Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah dan meneruskan generasi yang lebih baik lagi untuk acara HMPS Pendidikan Kimia Kedepannya.”Ucapan Terimakasih banyak kepada para panitia pelaksana, pembimbing HMPS Pendidikan Kimia Ibu Dr. Ratna Farwati, M, Pd, dan para peserta lomba video kreasi dan vocal solo” ujar Kerina Ghea Utami selaku Ketua Pelaksana pada Sianida V ini (NA)

 

Mahasiswa Prodi Pendidikan Kimia menjadi Duta Baca UIN Raden Fatah Palembang tahun 2022

Untuk pertama kalinya UPT Perpustakaan UIN Raden Fatah menyelenggarakan pemilihan duta baca UIN Raden Fatah Palembang. Pemilihan duta baca ini dilaksanakan dalam rangka mendukung promosi budaya literasi dan kegemaran membaca mahasiswa/i UIN Raden Fatah. Adapun tahap seleksi pemilihan ini terbagi menjadi dua, yaitu tahap pertama berupa administrasi berkas pendaftaran serta essay dan tahap kedua adalah seleksi wawancara.

Pemilihan ini di ikuti oleh hampir seluruh mahasiswa/i dari setiap fakultas dan program studi. Termasuk mahasiswa pendidikan kimia, Fadli dan Helen yang menjadi Finalis Duta Baca UIN Raden Fatah Palembang tahun 2022.

Ajang ini sangat bermanfaat dan mensupport budaya dan literasi pada kalangan mahasiswa.
“Menurut saya pemilihan ini sangat cocok menjadi wadah untuk mengembangkan minat baca dan literasi mahasiswa/i UIN Raden Fatah Palembang, sehingga budaya baca ini dapat menjadi kebiasaan pasif bagi mahasiswa” Ujar Helen, salah satu finalis duta baca.

Ungkapan juga disampaikan kepada Fadli, mahasiswa program studi pendidikan kimia yang tak menyangka menjadi salah satu finalis Duta Baca.

“Tak hanya dari prodi prioritas seperti ilmu perpustakaan dan lainnya, masuknya saya dan helen menjadi salah satu finalis duta baca, membuktikan bahwa anak-anak eksak terkhususnya kimia juga mampu bersaing pada ajang pemilihan duta baca ini,” katanya.

Acara puncak pengukuhan duta baca UIN Raden Fatah tahun 2022 dilaksanakan pada tanggal 18 Mei sekaligus seminar memperingati hari buku sedunia. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Duta Literasi Sumsel, Ratu Tenny Leriva, S.Ked serta berbagai dinas yang terkait.
Muhammad Fadli, mahasiswa prodi pendidikan kimia semester 4 menjadi duta baca yang terpilih.

“Alhamdulillah, semoga dengan terpilihnya saya menjadi duta baca UIN Raden Fatah tahun 2022 dapat menjadi inspirasi para mahasiswa/i UIN Raden Fatah dan membangkitkan serta meningkatkan budaya gemar membaca dan literasi dengan program-program kerja yang akan kami buat,”
Ujar Fadli, Duta Baca UIN Raden Fatah Palembang tahun 2022.

HMPS Pendidikan Kimia Menyelenggarakan Kegiatan Acara Halal Bihalal

Kamis, 19 mei 2022 Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang menggelar acara Halal Bihalal Syawal 1443 H. Acara Halal Bihalal ini dalam bentuk luring, acara ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahim di lingkungan HMPS Pendidikan Kimia. Acara ini dihadiri Kaprodi pendidikan kimia Dr. Indah Wigati, M. Pd.I., dan para dosen pendidikan kimia serta mahasiswa/mahasiswi Pendidikan Kimia yang turut meramaikan kegiatan di hari itu.

Dalam kesempatan ini, terdapat beberapa sambutan yaitu sambutan ketua pelaksana acara Halal Bihalal, ketua HMPS Pendidikan Kimia dan terkahir kaprodi Pendidikan Kimia. Dalam sambutannya ketua pelaksana, Rici Rahmawati menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri dan permohonan maafnya kepada seluruh hadirin HMPS Pendidikan Kimia.

Sambutan kedua oleh ketua HMPS Pendidikan Kimia, friska Charity menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri dan permohonan maafnya Dan juga memberikan kesan dan pesan kepada HMPS Pendidikan Kimia

Dan sambutan yang terakhir oleh kaprodi Pendidikan Kimia, Dr. Indah Wigati, M. Pd.I., menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri dan permohonan maafnya dan memberikan motivasi kepada HMPS Pendidikan Kimia.

Para dosen juga diberi kesempatan untuk berbincang-bincang memberikan motivasi dan inspirasi terhadap mahasiswa/mahasiswi Pendidikan Kimia

Acara diakhiri dengan poto bersama dan bersalaman yang diawali oleh kaprodi Pendidikan Kimia  dan diikuti oleh para dosen dan mahasiswa/mahasiswi yang hadir. Suasana halal bihalal yang penuh dengan nuansa religius, kekeluargaan dan keterbukaan membuat semua orang yang hadir tidak memiliki beban psikolgis tertentu.

Pada saat itulah komunikasi dan silaturahim bisa terbangun dengan baik. Pada gilirannya muncul keinginan untuk saling membantu dan saling membesarkan khususnya peningkatan kinerja yang lebih baik lagi.

Berbagi Berkah Ramadhan, HMPS Pendidikan Kimia Berbagi Takjil

Jumat, 22 April 2022 Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang melakukan kegiatan berbagi takjil di lingkungan Kampus B UIN Raden Fatah Palembang. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari HMPS Pendidikan Kimia. Kaprodi pendidikan kimia Dr. Indah Wigati, M. Pd.I., dan para dosen pendidikan kimia turut meramaikan kegiatan di hari itu.

Kegiatan Berbagi Takjil di mulai sejak tanggal 14 April 2022 dengan membuka donasi untuk memberikan kesempatan bagi para donatur untuk ikut berpartisipasi berbagi berkah di bulan Ramadhan ini. HMPS Pendidikan Kimia menargetkan untuk dapat berbagi 100 paket takjil. Alhamdulillah, pengumpulan donasi yang dilakukan selama satu pekan tersebut dapat menghimpun dana sebesar Rp 2.841.000,-. HMPS Pendidikan Kimia sangat berterima kasih kepada para donatur, semoga Allah membalas dengan kebaikan yang berlipat. Sebanyak 110 paket takjil dibagikan kepada karyawan/karyawati di Kampus B UIN Raden Fatah Palembang dan salah satu masjid warga di dekat Kampus B.

Melalui kegiatan ini, jiwa sosial mahasiswa/i Pendidikan Kimia terasah dengan baik. Sehingga diharapkan kelak mahasiswa/i ini menjadi kimiawan yang berakhlakul karimah. Kegiatan seperti ini sangat perlu untuk digalakan agar menjadi keberkahan bagi kita semua (CEO)

Kuliah Kerja Lapangan Prodi Pendidikan Kimia Tahun 2022

Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Fatah Palembang mengadakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) selama 3 hari mulai tanggal 22-24 Maret 2022 bekerja sama dengan SEAMOLEC. Kegiatan ini dilakukan secara hybrid dengan tema “Pengembangan Pembelajaran Digital Desain Media Augmented Reality”. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah Palembang Angkatan 2019.   Pihak SEAMOLEC, sambutan disampaikan oleh Manager Training SEAMOLEC yaitu Bapak Renaldo Rhesky Nosyafril. Dalam sambutannya, Bapak Renaldo menjelaskan tentang SEAMOLEC dan output pada pelatihan ini yaitu mahasiswa dapat membuat materi secara online dan mengemas materi menjadi lebih menarik dengan Augmented Reality. Selanjutnya sambutan oleh Ketua Program Studi Pendidikan Kimia menyatakan bahwa mahasiswa dapat mengikuti ini dengan sebaik-baiknya sehingga mahasiswa dapat menghasilkan suatu produk sebagai dasar untuk penyusunan skripsi. Pada hari pertama, materi disampaikan oleh bapak Timbul Pardede mengenai kedudukan media pembelajaran. Bapak Timbul Pardede menyampaikan bahwa media memiliki peran dalam pembelajaran dan dalam mengajar membutuhkan media. Tidak ada media pembelajaran terbaik, pemanfaatan media pembelajaran sesuai kebutuhan dengan bahan ajar dan media sebagai upaya peningkatan motivasi belajar peserta didik. Sesi selanjutnya materi disampaikan oleh Bapak Puryanto, S.ST., M. Ds mengenai Pengenalan Augmented Reality (AR). Dalam penyampaiannya bahwa pelatihan AR ada 3 level yaitu level dasar, menengah, dan lanjut. Namun pelatihan kali ini hanya level dasar dan menengah. Optimasi Augmented Reality umumnya dalam bentuk 3 Dimensi. Visualisasi 3D AR salah satunya dapat menggunakan aplikasi 3D Paint. Selanjutnya mahasiswa langsung mempraktekkan cara membuat objek 3D. Pada hari kedua, pemaparan materi pertama disampaikan oleh Bapak Puryanto tentang sketchfab. Pemaparan yang disampaikan yaitu mengenai cara publish Model 3D, anotasi Bagian-Bagian 3D, dan pengaturan view AR/VR. Selanjutnya materi yang disampaikan mengenai pemanfaatan resources 3D gratis untuk penunjang konten pembelajaran khususnya pembelajaran kimia. Pemaparan selanjutnya mengenai pengenalan Spark AR disampaikan oleh Alfan Pujo Laksono. Dalam penyampaiannya membahas mengenai pengenalan AR berbasis sosial media dan Mengenal Fitur Spark AR. Selanjutnya semua mahasiswa mempraktekkan membuat AR pada materi kimia. Pada hari ketiga, penyampaian materi oleh Bapak Puryanto, S.ST.,M. Ds mengenai penyusunan materi e-Modul Interaktif dan Layouting menggunakan aplikasi pada Canva. Selanjutnya menjelaskan tentang tautan video dan Peraga Digital, menambahkan QR Code, serta menyisipkan Media AR dan VR. Selama kegiatan KKL berlangsung, mahasiswa sangat antusias untuk mempraktekkan setiap penjelasan yang telah disampaikan oleh narasumber. Semoga kegiatan KKL ini dapat memberikan banyak manfaat kebaikan bagi semua mahasiswa dan dapat menghasilkan e-modul interaktif yang menarik sebagai bekal dalam menyelesaikan skripsi di Program Studi Pendidikan Kimia.

Kuliah Tamu Hybrid Prodi Pendidikan Kimia 2022 Bersama Dr. Maria Paristiowati, M.Si. dari Universitas Negeri Jakarta.

Rabu, 16 Maret Prodi Pendidikan Kimia menyelenggarakan Kegiatan Dosen Tamu Tahun 2022 secara Hybrid dengan tema “Pemanfaatan Teknologi dalam Pembelajaran Kimia pada Masa Pandemi dan Pasca Pandemi Covid-19 ” di Ruang Prof. Dr. Jalalluddin, M.A Lantai 4 Gedung FITK Kampus B Jakabaring dan melalui aplikasi Zoom Meeting. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Dekan 2 FITK UIN Raden fatah Palembang, Kaprodi Pendidikan Kimia Dr. Indah Wigati, M.Pd.I, Sekprodi, Dosen-Dosen prodi tamu undangan, mahasiswa serta Dr. Maria Paristiowati, M.Si Narasumber dari Universitas Negeri Jakarta. Dalam sambutannya Kaprodi Pendidikan Kimia Dr. Indah Wigati, M.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada para Pimpinan UIN Raden Fatah Palembang, Narasumber, Ketua Pelaksana dan Panitia, serta para undangan dan juga mahasiswa yang mendukung dan hadir dalam kegiatan ini. Beliau berharap, semoga output kegiatan kuliah tamu ini yang bertema “Pemanfaatan Teknologi dalam Pembelajaran Kimia pada Masa Pandemi dan Pasca Pandemi Covid-19 dapat meningkatkan kemampuan teknologi bagi mahasiswa Pendidikan kimia, tambah beliau diakhir sambutannya.

Sambutan berikutnya disampaikan oleh Wakil Dekan II Dr. Fitri Oviyanti, M.Ag., yang juga sekaligus membuka kegiatan kuliah tamu Prodi Pendidikan Kimia di Ruang Teater Kampus B Jakabaring UIN Raden Fatah Palembang pada Rabu (16/03).

Dalam sambutannya wadek II mengatakan tema yang dipilih oleh prodi Pendidikan kimia ini sangat bagus, sangat keren dan sangat aktual untuk kondisi sekarang agar mahasiswa bisa memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran kimia sebagai calon pendidik di masa pandemi maupun pasca pandemi dengan lebih baik lagi. Beliau juga menyampaikan bahwa Pak Dekan Bersama dengan para wakil dekan sangat mendukung kegiatan ini karena kegiatan ini sangat bermanfaat terutama untuk meningkatkan kualitas keilmuan mahasiswa. Diakhir sambutannya, beliau juga menyampaikan 2 bait pantun untuk menyemangati semua peserta dan juga narasumber.

Acara selanjutnya adalah penyampaian materi oleh Dr. Maria Paristiowati, M.Si. yang terdiri dari beberapa outline yaitu pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran kimia, mengajar berbasis ICT, dan juga aplikasi yang digunakan untuk pembelajaran.

Pelaksanaan kegiatan kuliah tamu ini berjalan lancar, mahasiswa terlihat antusias bertanya kepada narasumber yang langsung memberikan jawaban atas pertanyaan baik yang disampaikan secara online maupun offline.

 

Pengabdian kepada Masyarakat Program Studi Pendidikan Kimia “Pelatihan Pembuatan E-Modul bagi Guru Menggunakan Canva di MA Al-Fatah Palembang”

Kamis, 10 Maret 2022 Program Studi Pendidikan Kimia melaksanakan pengabdian kepada masyarakat hari kedua dengan tema “Pelatihan Pembuatan E-Modul bagi Guru Menggunakan Canva di MA Al-Fatah Palembang”.

Pemaparan materi pertama disampaikan oleh Dr. Indah Wigati, M.Pd.I., dengan materi e-modul. Beliau menjelaskan terkait karakteristik modul yang baik, prosedur penyusunan e-modul yang terdiri dari: (a) tahap analisis kebutuhan e-modul, (b) tahap desain e-modul, (c) tahap validasi dan penyempurnaan rancangan e-modul.

Materi selanjutnya disampaikan oleh Moh. Ismail, M.Pd., dengan materi praktik pembuatan cover e-modul menggunakan canva. Beliau mentutorialkan alur pembuatan cover e-modul yaitu: (1) melakukan pencarian dengan kata kunci cover book, (2) tentukan desain template terbaik, (3) galeri canva diisi oleh berbagai macam layout yang telah didesain secara profesional, (4) tentukan desain cover buku terbaik yang Anda inginkan atau pilih berdasarkan genre, seperti percintaan, thriller, buku masak, buku anak dan lainnya, (5) selanjutnya edit sesuai dengan selera, (6) disimpan dan diunduh sesuai dengan keinginan.

Selanjutnya  materi selanjutnya yaitu isi e-modul yang dijelaskan oleh Dr. Muhammad Isnaini, S.Ag., M.Pd.Adapun bagian-bagian yang dijelaskan terkait daftar isi, kompetensi isi, kompetensi dasar, dan peta konsep.

 

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia juga turut memprestasikan produk hasil tugas akhirnya yang menggunakan aplikasi canva.

Setiap guru yang terlibat pengabdian ini mempraktikan pembuatan e-modul secara langsung didampingi oleh setiap dosen Program Studi Pendidikan Kimia sehingga menghasilkan produk dalam bentuk pdf.

Acara kegiatan pengbdian kepada masyarakat hari ini ditutup dengan sambutan dari ketua Program Studi Pendidikan Kimia dan Kepala MA Al-Fatah. Ketua Program Studi Pendidikan Kimia menyampaikan ucapan terima kasih karena dalam pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini, guru-guru MA Al-Fatah terlihat antusias dan semangat. Guru-guru MA Al-Fatah terlihat aktif bertanya kepada dosen-dosen Program Studi Pendidikan Kimia yang mendampingi proses pembuatan e-modul.

Kepala MA Al-Fatah Palembang mengucapkan terima kasih pada Program Studi Pendidikan Kimia sudah berbagi pengetahuan terkait canva pada guru-guru MA Al-Fatah. Semoga pengetahuan yang didapat dapat menjadi bekal bagi guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di MA Al-Fatah (EJ).

 

Pengabdian kepada Masyarakat Prodi Pendidikan Kimia “Pengecekan dan Pemberian Kaca Mata Gratis Prodi Pendidikan Kimia bekerja sama dengan Optik Britania dan Rumah Zakat kepada Siswa MA Al-Fatah’’

Pada tanggal 09 Maret 2022, masih dalam rangkaian pengabdian kepada masyarakat Program Studi Pendidikan Kimia, Program Studi Pendidikan Kimia bekerja sama dengan Optik Britania dan Rumah Zakat melakukan kegiatan pengecekan dan pemberian kaca mata gratis kepada siswa MA Al-Fatah.

Dr. Indah Wigati, M.Pd.I, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pengecekan dan pemberian kaca mata gratis ini bermanfaat bagi siswa-siswa MA Al-Fatah Palembang. Beliau juga menghimbau agar para siswa peduli dan menjaga terkait kesehatan mata.

Para dosen dan mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia berkoordinasi aktif dengan Tim dari Optik Britania agar pelaksanaan kegiataan terlaksana dengan tertib.

Jumlah siswa yang melakukan pengecekan mata ini sebanyak kurang lebih 40 Siswa. Hasil pemeriksaan menunjukkan dari 40 siswa tersebut hanya 14 siswa yang memiliki gangguan pengelihatan miopi (rabun jauh) atau yang lebih dikenal dengan sebutan mata minus, sehingga 14 siswa tersebut mendapatkan kacamata gratis dari pihak Optik Britania yang bekerja sama dengan Rumah Zakat serta Prodi Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah Palembang.

Semoga kegiatan pengabdian kepada masyarakat Program Studi Pendidikan Kimia yang bermitra dengan Optik Britania & rumah zakat ini dapat memberikan manfaat bagi siswa pederita miopi agar dapat melakukan aktivitas belajar dengan baik (EJ).

Pengabdian kepada Masyarakat Prodi Pendidikan Kimia “Pelatihan Penggunaan Canva dalam Pembelajaran bagi Guru di MA Al-Fatah Palembang”

Rabu, 09 Maret 2022 Program Studi Pendidikan Kimia melaksanakan pengabdian kepada Masyarakat di MA Al-Fatah Palembang. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dua hari pada tanggal 09 – 10 Maret 2022 dengan tema yang pertama “Pelatihan Penggunaan Canva dalam Pembelajaran bagi Guru di MA Al-Fatah Palembang”, disertai dengan “Pengecekan Kacamata Gratis Kerja sama Program Studi Pendidikan Kimia dengan Optik Britania dan Rumah Zakat”. Tema hari kedua yaitu “Pelatihan Pembuatan E-Modul bagi Guru Menggunakan Canva di MA Al-Fatah Palembang”. Kegiatan ini dihadari oleh ketua dan sekretaris Program Studi Pendidikan Kimia, seluruh dosen Program Studi Pendidikan Kimia, Staf dan beberapa mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia, Kepala dan Wakil Kepala MA Al-Fatah Palembang, dan guru-guru di MA-Fatah Palembang.

Kahfi, S.Ag selaku kepala MA Al-Fatah dalam sambuatan mengucapkan selamat datang kepada semua yang berada dibawah naungan Program Studi Pendidikan Kimia, beliau juga mengucapkan terima kasih karena telah meluangkan waktu untuk berbagi ilmu dengan guru-guru di MA Al-Fatah Palembang dan berbagi kaca mata gratis untuk siswa-siswa MA Al-Fatah Palembang.

Dr. Indah Wigati, M.Pd.I selaku ketua Program Studi Pendidikan Kimia mengucapkan ribuan terima kasih karena telah disambut dengan sangat baik. Tim Program Studi Pendidikan Kimia akan sharing terkait penggunaan Canva. Besar harapan semua guru mengikuti dengan baik dan benar-benar dapat mengaplikasikan Canva, dan pengecekan kaca mata gratis bermanfaat bagi siswa.

Materi pertama terkait pembuatan akun canva disampaikan oleh Moh. Ismail Sholeh, M.Pd. Beliau memberikan tutorial sampai setiap peserta memiliki akun Canva. Peserta terlihat antusias bertanya langsung kepada pemateri dan juga dosen Program Studi lainnya jika dalam proses pembuatan akun mengalami masalah. Dosen-dosen Program Studi pendidikan kimia yang terlibat dalam pengabdian kepada masyakarat ini terlihat responsif dalam membimbing guru-guru dalam proses pembuatan akun canva.

Setelah pembuatan akun canva, materi selanjutnya pemaparan desain dalam canva disampaikan oleh Dr. Indah Wigati, M.Pd.I. Beliau memaparkan jenis template yang bisa dipilih dalam aplikasi canva.

Selanjutnya, pemaparan terkait tools pada canva disampaikan oleh Ravensky Yurianty Pratiwi, S.Pd., M.Si., beliau menjelaskan terkait fitur-fitur pada canva, kolaborasi dalam pembuatan projek online, fitur dalam mendesain seperti element, upload dan text.

Materi terakhir pada pengabdian masyarakat hari pertama disampaikan oleh Resti Tri Astuti, M.Pd. Beliau menyampaikan mengenai canva dalam pendidikan.

Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berjalan lancar, guru-guru terlihat antusias bertanya kepada setiap dosen Program Studi Pendidikan Kimia yang memberikan bimbingan langsung dalam pelatihan penggunaan Canva dalam pembelajaran (EJ).