Dosen Prodi Pendidikan Kimia Menjadi Narasumber Pelatihan Calon Kepala Laboratorium IPA
Palembang, 12 April 2025 – Program Studi Pendidikan Kimia FITK UIN Raden Fatah Palembang kembali menunjukkan kiprahnya dalam mendukung penguatan kapasitas pendidik di bidang sains. Salah satu dosen terbaiknya, Dr. Ratna Farwati, M.Pd., hadir sebagai narasumber dalam kegiatan Pelatihan Calon Kepala Laboratorium IPA yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) bekerja sama dengan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Wilayah Sumatera Selatan.
Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu, 12 April 2025, bertempat di Balai Diklat Keagamaan Palembang. Acara dibuka secara resmi oleh Ketua IGI Sumsel, Aswin, S.Pd., M.Si., serta sambutan dari Ketua Pelaksana, Etika Septiyana, S.Pd., M.Pd.
Dalam sesi penyampaian materi, Dr. Ratna membawakan topik bertajuk:
“Pemanfaatan Laboratorium untuk Pendidikan dan Penelitian.”
Materi ini membahas strategi optimalisasi laboratorium sebagai pusat pembelajaran aktif, pengembangan keterampilan sains, serta perannya dalam mendukung penelitian di lingkungan sekolah.
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya peningkatan kompetensi guru IPA, khususnya dalam mempersiapkan calon kepala laboratorium yang profesional, visioner, dan adaptif terhadap perkembangan pendidikan abad ke-21.
Melalui keikutsertaan ini, Prodi Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah terus berkomitmen untuk berkontribusi dalam peningkatan mutu pendidikan sains di Indonesia.