Palembang, 25 September 2020 bertempat di ruang Prodi Pendidikan Kimia, dilakukan doa bersama dan penyambutan KaProdi dan KaLab baru serta ucapan terima kasih KaProdi dan KaLab lama. Acara ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Dr. Munir, M.Ag, Wakil Dekan II Fakultas Sain dan Teknologi, Dr. Delima Engga, M.Si., AIFO, Wakil Dekan III Fakultas Sain dan Teknologi Dr. Muhammad Isnaini, M.Pd, Wakil Dekan I Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Dr. M. Fauzi, M.Ag, Wakil dekan II Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Dr. Fitri Oviyanti, M.Ag, Ketua Prodi Lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Dosen Lingkungan Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan dan Fakultas Sains dan Teknologi.
Sambutan pertama dalam acara ini disampaikan oleh Bapak Dr. Muhammad Isnaini, M.Pd, beliau menceritakan suka dan duka perkembangan Prodi Pendidikan Kimia, beliau berpesan jangan pantang menyerah.
Selanjutnya bu Dr. Delima Engga, M.Si dalam sambutannya menceritakan sejarah perjalanan beliau dari dosen sampai jadi ketua laboratium IPA, beliau juga mengucapkan terima kasih dan permohonan maaf jika selama menjadi kepala laboratorium terdapat kesalahan, beliau juga berharap semoga laboratorium IPA semakin jauh lebih baik.
Dr. Munir, M.Ag dalam sambutannya menyampaikan terikati integrasi islam dan sains, dicontohkan beliau untuk terbentuk NaCl harus gabungan dari Na dan Cl yang sama-sama saling memberi, meskipun sifat berbeda tetapi gabungan unsur tersebut menjadi zat yg bermanfaat, selain NaCl dicontohkan juga senyawa lainnya yaitu senyawa lainnya yaitu air yang dibentuk oleh Hidrogen dan Oksigen. Selanjutnya beliau menyampaikan terkait kesiapan dalam mengembangkan tugas dimanapun ditempatkan oleh peimpinan. Tak pula beliau juga mengucapkan selamat kepada Ibu Dr. Delima Engga, M.Si., AIFO dan bapak Dr. Muhammad Isnaini, M.Pd atas amanah barunya sebagai wakil dekan II dan III Fakultas Sains dan Teknologi, dan Ibu Dr. Indah Wigati, M.Pd.I sebagai ketua Program Studi Pendidikan Kimia.
Acara ini diakhir dengan doa dan makan bersama, semoga civitas akademika UIN Raden Fatah Palembang semakin lebih baik.