Picture1

HMPS Pendidikan Kimia Sukses Mengadakan Workshop KEPO (Kepenulisan Online)

Selasa, 29 Desember 2020 Divisi Eksperimen Himpunan Mahasiswa Pendidikan Kimia UIN Raden Fatah Palembang melaksanakan Workshop KEPO (Kepenulisan Online) yang dilaksanakan secara online dengan menggunakan aplikasi zoom pada pukul 09.00 WIB – 11.45 WIB. Dengan tema “Menciptakan Generasi Kreatif, Inspiratif, dan Inovatif dalam Sebuah Tulisan Karya Ilmiah” dengan pemateri Wiwik Kartika Sari, M.Pd (Pendidikan Kimia, UIN Walisongo Semarang).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Prodi Pendidikan Kimia, Staf dosen Pendidikan Kimia dan Mahasiswa/i Pendidikan Kimia angkatan 2017, 2018, 2019. Ibu Dr.Indah Wigati, M.Pd. selaku Ketua Prodi Pendidikan Kimia memberikan sambutannya dan sekaligus membuka acara Workshop Kepenulisan Online.

Dalam paparannya, narsumber menjelaskan untuk membuat Karya Ilmiah yang baik haruslah dirancang dengan sistematik dengan format dasar Karya Ilmiah yaitu, Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Metode Penulisan, Analisis dan Sintesis, Simpulan dan Saran, Daftar Pustaka dan yang terakhir Lampiran. Selain itu, temukan ide-ide yang kreatif. Selanjutnya memilih judul yang tepat, agar pembaca tertarik untuk mengetahui isi tulisan tersebut, dan juga tentunya mudah diingat dan memancing perhatian pembaca.

Setelah pemaparan materi sesi, dilanjutkan dengan tanya jawab, berikut beberapa pertanyaan dari para peserta, diantaranya oleh Dikky ardian , “Bagaimana cara membuat latar belakang menarik, agar orang tertarik membaca latar belakang yang kita susun?” Narasumber memberi jawaban yang pertama biasanya latar belakang itu dituliskan dari umum ke khusus. Umumnya yang tidak terlalu luas, kemudian lanjut sampai ke permasalahan-permasalahan yang akan dibahas dalam karya tulis tersebut. Dan yang paling penting itu tuliskan kondisi faktual (dilapangan) itu seperti apa, dan juga kondisi idealnya seperti apa. Dan tak kalah penting, kalian tuliskan beberapa penelitian sejenis yang telah membahas atau memberikan solusi terhadap permasalahan yang serupa dengan penelitian kalian.

Pertanyaan berikutnya dari Maryamah Aziz, “Bagaimana cara mengatasi untuk pemula yang belum pernah membuat tulisan, pada saat ketika mau memulai bikin tulisan terkadang suka tida percaya diri karena suka insecure dan merasa bahwa kita itu tidak berbakat untuk menulis?”. Narasumber memberikan jawaban menulis tidak mesti dimulai dari artikel karya ilmiah, menulis bisa dimulai dari tulisan-tulisan sederhana pada blogspot, wikipedia dan dimulai dari hal-hal sederhana seperti menulis tentang kegiatan-kegiatan kalian, kalian mengunjungi tempat wisata yang menarik. Dan dari situ kalian bisa mengembangkan ide-ide menulis tentang hal-hal yang kalian temui. Agar kita semakin terbiasa untuk menulis, Menulis itu seperti hal yang harus dilatih.

Setelah sesi pertanyaan, kemudian dilanjutkan dengan pemberian sertifikat online kepada narsumber dan ditutup oleh moderator. (HMPS)

 

Tags: No tags

Leave a Comment